Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Catatan Keenam Puluh Empat Sekolah

Sejak hujan deras yang turun semalaman hingga pagi. Kabut menyelimuti sekolah begitu pekat. Suasana yang akan menjadi akrab ketika musim hujan telah tiba. 

Hari ini tak banyak aktivitas dilakukan. Menjalankan tugas seperti biasa. Memperbaiki beberapa hal yang kurang dan mempersiapkan beberapa kebutuhan untuk menjalankan semester genap. Apalagi rutinitas akan menjadi selalu padat.

Di sekolah saya bersama Ibu Anni beserta jagoannya. Ia lebih dulu masuk di kelas 7 dengan pelajaran Bahasa Indonesia. Semenjak Pak Edi tak lagi di sekolah, ia mengemban semua mata pelajaran Bahasa Indonesia di sekolah. 

Setelah semuanya selesai kami pulang. Kami mendapat informasi bahwa besok ada kegiatan di Enrekang sehingga harus pulang karena wajib kami hadiri. Setelah pulang dan sampai, saya membuka ponsel lalu membaca kiriman dari rekan-rekan di grup bahwa besok akan ada pelantikan/penyumpahan jabatan fungsional. Lalu kami sibuk mencari jas karena itu menjadi pakaian yang akan dikenakan.
Bulo, 5 Januari 2020
Muhammad Suaib Natsir
Muhammad Suaib Natsir Penyuka berat PSM Makassar, sehari-hari bertugas di SMPN 6 Satap Maiwa. Warga Enrekang

Post a Comment for "Catatan Keenam Puluh Empat Sekolah"